Cek Fakta: Cara Mengetahui Lowongan Kerja Asli dan Palsu Di Internet

 

Cara Membedakan Lowongan Kerja Asli dan Palsu di Internet

Perkembangan teknologi yang semakin maju membuat perubahan dalam segala hal baik dalam segi teknologi, ekonomi, tak terkecuali dalam kerja dan mencari pekerjaan. yang semuanya terpusat dalam dunia Digital. dengan adanya internet kita bisa mendapatkan informasi lebih cepat dan lebih mudah di dapat.
 
Maraknya kasus penipuan dengan berkedok panggilan kerja harus anda waspadai. Apalagi jika mendapatakan informasi dari internet yang bisa di akses oleh siapapun dan dimanapun.
Jadi bagaimana cara membedakannya ?
sebelum memulai lamaran kerja alangkah baiknya kita perlu menelusuri detail Informasi perusahaan yang dituju dari mulai website resminya, nama-email perusahaan, lokasi (google map) perusahaan, serta nomor telepon perusahaan yang tercantum di dalamnya.

 Perhatikan situs Website Perusahaan
yang perlu kita perhatikan pertama adalah situs website tersebut, karna semua informasi perusahaan tercantum di dalamnya.  

Untuk membedakan mana perushaan asli dan palsu kita bisa melihat nama alamat domain, dan tampilan website perusaan tersebut
lalu apa itu domain ?
Domain adalah nama yang diberikan untuk mengidentifikasi sebuah jaringan tanpa menggunakan internet protocol (IP). Contoh sederhananya: FACEBOOK.COM. Dimana FACEBOOK adalah nama website, sementara .COM adalah nama domainnya
lalu apa yang berhubungan dunia pekerjaan ?
yaitu umunya Website perusahaan biasa memakai dengan nama domain .com atau .co.id (untuk negara indonesia) 

contoh website perusahaan asli yang memakai domain: www.suzuki.co.id
contoh website perusahaan palsu (pialang) yang tidak memakai domain : www.suzuuki.blogspot.com atau www.suuzuki.wordpress.com
"logikanya" mana ada sebuah perusahaan ingin merekrut banyak karyawan tapi domain websitenya juga tidak terurus?
Selain itu juga perhatikan tampilan website perusahaan. "nah' rata-rata perusahaan pialang ini biasanya memiliki tampilan yang kurang mengenakan, terlihat mencolok dan beberapa tampilan menu'nya blank page. Contoh ini sering kita temui di Pesan Messenger (SMS) hadiah penipuan.

 Perhatikan juga Alamat Email Perusahaan
sebelum masuk pembahasan ini alangkah baiknya kita mesti  memahami betul Apa itu email dan fungsinya.  

"umumnya Email perusahaan - perusahaan besar, terbiasa menggunakan Email bisnis. Contohnya: career@jetexpress.co.id perbedaannya yaitu tidak menggunakan @gmail.com alias tidak menggunakan email gratis. "Tapi" tidak semua perusahaan menggunakannya ya!

Lokasi Perusahaan
setelah kita melihat website resminya point Paling penting adalah melihat lokasi perusahaan yang di tuju. jangan sampai ketika anda melamarnya ke pabrik tapi lokasi map nya menuju kearah toko bukankah tidak sinkron?
kasus ini sering  kita jumpai di beberapa grup loker dan berujung  pada kasus penipuan. 

  • Adapun Detail Spesifikasi Ciri-ciri Perusahaan Palsu adalah Sebagai Berikut:
  1. Mayoritas kualifikasi pendidikan dari semua jenjang pendidikan
  2. Mayoritas mencantumkan rute secara detail menuju lokasi interview
  3. Saat ini sedang booming menggunakan nama LPTKS
  4. Menggunakan jasa Travel
  5. Kandidat yang lolos dalam surat undangan hanya sekitar 10 sampai 20 orang dengan dicantumkan nomer peserta
  6. Menyebutkan nominal Gaji (nominal besar dan di buat menarik biar banyak yang lamar)
  7. Ukuran Logo perusahaan tidak proporsional
  8. Mayoritas nama perusahaannya di singkat
  • Dan Ciri-ciri Undangan Palsunya:
  1. Tidak menyebutkan nama pelamar secara khusus
  2. Diminta membeli tiket melalui travel, dengan iming-iming nanti biaya transportasi di tanggung dan diganti perusahaan
  3. Terkadang mereka meminta uang untuk proses pendaftaran atau untuk keperluan psikotes/training
  4. Lokasi interview/tesnya bukan lokasi kantor/pabrik perusahan bersangkutan
  5. Menggunakan no surat
  6. Diminta membawa matrai
  7. Nama penggundang tidak dengan sesuai aslinya. pengundang menulis gelar akademisnya
  8. Waktu interview fleksible
  9. Tercantum tulisan "bagi anda yang sudah di panggil interview, sudah 99/100% diterima"    

Oleh karena itu kita mesti berhati-hati ketika melamar pekerjaan karena ketika  memasukan lamaran kerja disana terdapat  data pribadi diri kita sendiri dari No induk KTP, no telpon, alamat email dan lain sebagainya. 

catatan: tahukah anda ketika data diri kita berada di tangan oknum-oknum yang tidak tepat data ini  bisa di salah gunakan dan berujung pada kerugian loh!

Bagi para Carding data diri kita bisa di pakai tindak pembelian ilegal, bagi para penipu data ini bisa dipakai untuk pinjaman online, dan bagi para buzzer bisa dipakai akun ganda sosial media loh! 

Untuk itu tetaplah berhati-hati dan teliti sebelum memulai, jangan sampai kita jauh-jauh datang  dari luar kota  lalu sesampainya bertemu orang-orang aneh yang suka berteriak ora-ora gak jelas, suka berhalusinasi dan merugikan materi. atau ketika anda memasukan lamaran kerja dengan tujuan mencari uang dan berakhir di tagih utang. apes memang!! 

Solusi: jikapun kita mendapat panggilan kerja alangkah baiknya  bertanya  terlebih dahulu pada grup-grup loker, atau bertanya pada orang yang pernah kerja  di tempat yang kan kita tuju. 

penutup
semoga informasi ini bisa bermanfaat dan semoga untuk anda yang sedang mencari kerja semoga cepat di dapat.  amiin...

 

 


Belum ada Komentar untuk "Cek Fakta: Cara Mengetahui Lowongan Kerja Asli dan Palsu Di Internet"

Posting Komentar

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2