Apa itu Email? - Apa Fungsi Email? - dan Sebarapa Pentingkah Email?

 

Apa itu Email? - Fungsi Email Itu Apa? - dan Sebarapa Pentingkah Email?

"yo' dalam artikel ini kita akan mengulas apa itu email? ,apa perannya? dan seberapa pentingkah email  itu? sebelum itu mari kita simak apa itu email?

 
Sejarah Singkat Email

Surat elektronik sudah mulai dipakai di tahun 1960-an. Pada saat itu Internet belum terbentuk, yang ada hanyalah kumpulan komputer yang terbentuk sebagai jaringan.
Konsep e-mail sendiri pertama kali dikemukan oleh Ray Tomlinson, seorang computer engineer pada akhir tahun 1971. Ray Tomlinson saat itu bekerja pada Bolt, Beranek and Newman (BBN) milik lembaga pertahanan Amerika.
Awalnya Ray bereksperimen dengan sebuah program yang bernama SNDMSG yang bisa digunakan untuk meninggalkan pesan pada sebuah komputer, sehingga orang lain yang memakai komputer itu dapat membaca pesan yang ditinggalkan. Lalu ia melanjutkan eksperimennya dengan menggunakan file protocol yang bernama CYPNET sehingga program SNDMSG tadi bisa mengirim pesan ke komputer lain yang berada di dalam jaringan ARPAnet. Itulah awal terciptanya sebuah ‘e-mail’. Pesan e-mail yang pertama kali dikirim Ray, dan merupakan e-mail yang pertama di dunia adalah “QWERTYUIOP”. Pada tahun 1972, Ray mengenalkan icon ‘ @ ‘ sebagai identitas e-mail untuk memisah user id dan domain sebuah alamat e-mail, yang berarti “at” atau “pada”.

Pengertian Email

Email adalah singkatan dari electronic mail atau surat elektronik. Pengeritan E-mail atau electronic mail atau surat elektronik adalah salah satu jenis layanan internet yang dapat digunakan untuk berkirim surat secara elektronik. Surat akan dikirim sesuai dengan alamat yang telah diberikan kepadanya.

Dari sini mungkin anda sudah sedikit memahami sejarah serta pengertian apa itu email. Lanjut ke pembahasan selanjutnya yaitu Apa peran Email?

Apa Fungsi Email ?
Belum banyak orang yang mengetahui fungsi email. Padahal, dengan mengetahui fungsi email anda bisa memanfaatkan kehadirannya secara maksimal. Email merupakan sebuah surat elektronik yang digunakan sebagai sarana untuk berkirim dan menerima pesan dengan format digital. dengan kata lain fungsi email yaitu tempat mengirim dan menerima pesan. Selain itu juga fungsi email yaitu sebagai Identitas Diri di media sosial hingga media pemasaran.  
Contoh fungsi email: ketika mendaftar platfrom media sosial anda perlu mempunyai yang namanya Email, ketika anda mendaftar platform Marketplace yang dibutuhkan adalah Email, ketika anda mengaktifkan E-banking juga yang di butuhkan adalah email, dan ketika  anda baru mempunyai hp android, untuk terhubung dengan internet secara penuh (download aplikasi playstore, google map, dsb) anda juga di haruskan memiliki yang namnya email, dengan kata lain Email adalah nyawa/identitas diri kita di dunia Digital.

Dan Seberapa Pentingkah Email ?
Bisa dikatakan juga bahwa Email adalah nyawa bagi android. dan Tahukah anda jika hanya dari modal email bagi para Hacker anda bisa di mata-matai? 

 Dimulai dari melihat log aktifitas anda di internet (riwayat semua pencarian anda di google termasuk melihat data Googel drive anda), melacak aktifitas lokasi, diganti password semua akun yang terhubung ke email, mengahapus semua data, baik semua data dalam aktifitas digital maupun data dalam Hp anda sendiri, dan dari modal itu semua sudah cukup bagi para Hacker untuk melakukan Peneroran. 

Tak terbayang bukan jika anda menyimpan video atau data yang tak ingin dilihat orang lain akhirnya terekspos? 

Lalu bagaimana cara untuk memproteksinya?

  • Tidak memberikan alamat email & Password kepada orang lain termasuk keluarga.
  • Tidak asal mengklik link yang dikasih orang lain karena bisa jadi itu adalah virus/backdoor.
  • Tidak mengunjungi situs-situs yang berbahaya seperti situs pornography atau situs-situs film bajakan.
  • Hindari menginstal aplikasi yang bukan dari Playstore ataupun situs resmi aplikasi tersebut.
  • dan Pasang selalu Antivirus di Hp ataupun di PC anda. 
Demikianlah penjelasan ringkas mengenai pengertian email, fungsi dan manfaat email. Semoga bermanfaat.

 

 

  


 

Belum ada Komentar untuk "Apa itu Email? - Apa Fungsi Email? - dan Sebarapa Pentingkah Email?"

Posting Komentar

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2